-->
ARCore, Platform yang Wajib Ada Untuk Nikmati Augmented Reality

ARCore, Platform yang Wajib Ada Untuk Nikmati Augmented Reality

Tumeskecil - Semakin hari, teknologi semakin berkembang pesat. Teknologi tersebut banyak macamnya. Mulai dari teknologi komputer, televisi, alat-alat rumah tangga, hingga smartphone.

Berbicara tentang smartphone, ada suatu perkembangan teknologi yang memungkinkan untuk memunculkan objek virtual di layar smartphone kamu yang terintegrasi dengan dunia nyata, Augmented Reality namanya.

Augmented Reality adalah integrasi antara informasi digital dengan lingkungan sekitar secara real time. Untuk menggunakan teknologi ini, diperlukan perangkat ARCore pada smartphone kamu.

Image : Youtube Google VR
ARCore adalah sebuah platform yang mendukung untuk membangun Augmented Reality. Tanpa perangkat ini, smartphone kamu tak dapat mengakses teknologi Augmented Reality.

ARCore menggunakan 3 teknologi yang dapat mengintegrasikan konten di dunia virtual dengan dunia nyata sehingga konten virtual dapat terlihat nyata.

Ketiga teknologi tersebut adalah :

  • Motion tracking - memungkinkan smartphone untuk memindai dan tracking posisi suatu objek di lingkungan sekitarnya.
  • Environmental understanding -  memungkinkan smartphone untuk mendeteksi ukuran dan lokasi permukaan yang bersifat horizontal dan  datar seperti tanah datar, atau meja.
  • Light Estimation -  memungkinkan smartphone untuk memperkirakan kondisi pencahayaan lingkungan di sekitarnya agar dapat menyamakan intensitas cahaya pada objek virtual sehingga menguatkan kesan harmonis antara objek nyata dan objek virtual.


Bagaimana Cara Kerja ARCore? 

Pada dasarnya ARCore lakukan 2 langkah yaitu motion tracking (Melacak posisi objek dengan keypoints terhadap ponsel) , lalu mengolah data tersebut .

Teknologi motion tracking menggunakan kamera ponsel untuk mengidentifikasi keypoints objek lalu melacak dan memindai keypoints tersebut ketika ponsel bergerak.

Dengan adanya informasi posisi objek (keypoints) dan pemindaian oleh sensor kelembaman di dalam ARCore, membuat ARCore dapat menentukan posisi dan orientasi ponsel yang bergerak terhadap objek.

Untuk menentukan key points, ARCore dapat mendeteksi permukaan yang datar seperti tanah dan juga untuk mengetahui intensitas cahaya yang ada pada lingkungan sekitarnya.

Kemampuan teknologi di atas digabungkan sehingga membuat ARCore membangun objek virtual lebih realistik lagi.





ARCore memungkinkan setiap ponsel untuk menempatkan objek virtual, anotasi, atau informasi lain yang dapat muncul seolah-olah nyata di lingkungan sekitar kita.

Kamu dapat memunculkan suatu objek virtual contohnya monster Pokemon di atas meja kamu, atau memberikan informasi 3D pada suatu karya seni.

Kamu dapat menggerakkan ponsel kamu tanpa menghilangkan objek virtual dan kamu dapat lihat objek vital tersebut dari berbagai sudut. Semua hal tersebut bisa dilakukan karena ada motion tracking.



Perangkat yang Didukung


ARCore didukung oleh ponsel yang sudah tertanam chip ARCore dengan sistem Android minimal Nougat 7.0. Apa saja HP yang mendukung ARCore ? Berikut daftar smartphone yang sudah mendukung platform ARCore.
Name Model
Asus Zenfone AR ASUS_A002, JP_ASUS_A002, VZW_ASUS_A002A
Asus ZenFone Ares ASUS_A002_2
Google Pixel 2 All models
Google Pixel 2 XL All models
Google Pixel All models
Google Pixel XL All models
Huawei P20 EML-L29, EML-L09, EML-AL00, EML-TL00
Moto Z2 Force nash
OnePlus 5 ONEPLUS A5000
Samsung A5 SM-A520F, SM-A520X, SM-A520F, SM-A520W, SM-A520K, SM-A520L, SM-A520S
Samsung A7 SM-A720F, SM-A720F, SM-A720X, SM-A720S
Samsung A8 SM-A530W, SM-A530X, SM-A530F, SM-A530N
Samsung A8+ SM-A730F, SM-A730X
Samsung Note8 SM-N9508, SM-N950F, SM-N950N, SM-N950U, SM-N950W, SM-SC01K, SM-SCV37
Samsung S7 SM-G930A, SM-G930F, SM-G930K, SM-G930L, SM-G930P,
SM-G930RSM-G930S, SM-G930T, SM-G930U, SM-G930V, SM-G930W
Samsung S7 Edge SM-G935A, SM-G935F, SM-G935K, SM-G935L, SM-G935P,
SM-G935R,SM-G935S, SM-G935T, SM-G935U, SM-G935V,
SM-G935W, SM-SCV33, SM-SC02H
Samsung S8 SM-G950U, SM-G950N, SM-G950F, SM-G950W, SM-SCV36, SM-SC02J
Samsung S8+ SM-G955F, SM-G955N, SM-G955U, SM-G955W, SM-SC03J, SM-SCV35

Baca juga: